
Program Studi Master of Business Administration Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (MBA FEB UGM) kembali melahirkan bibit unggul berprestasi! Oryza Novianingtyas, mahasiswi MBA FEB UGM angkatan JOG-IMBA-80 yang berhasil lulus dengan predikat Cumlaude dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) sempurna yakni 4.00. Hal ini menjadikan mahasiswi yang kerap disapa Oryza ini menjadi wisudawan terbaik dari MBA FEB UGM periode April 2025. Kabar membanggakan ini diumumkan pada acara Malam Pelepasan Calon Wisudawan (MPCW) di Halaman Belakang Plaza MBA FEB UGM kampus Yogyakarta yang berlangsung Selasa, 22 April 2025.
Mahasiswi yang berasal dari Kabupaten Klaten, Jawa Tengah ini lulus dari program International MBA di MBA FEB UGM, dengan mengambil dual-degree di Melbourne Business School (MBS) University of Melbourne, sekolah bisnis peringkat pertama di Australia. Oryza berhasil menyelesaikan studi di MBA FEB UGM dan di MBS dalam kurun waktu 2 tahun 5 bulan 8 hari. Melalui pidatonya, Oryza mengaku belajar di UGM sangat membantunya dalam menyelesaikan perkuliahan di MBS. “Saya dengan bangga dapat mengatakan bahwa apa yang sudah saya pelajari di UGM menjadi bekal yang sangat bermanfaat untuk menyelesaikan perkuliahan di sana sehingga saya juga dapat lulus dari University of Melbourne dan masuk dalam Dean’s Honour List pada tahun 2024,” ujarnya.
Oryza mengaku akan merindukan suasana diskusi-diskusi stimulatif pada setiap kelas yang dia ikuti di MBA FEB UGM. Perempuan kelahiran tahun 1990 ini berterima kasih karena mendapatkan pengalaman belajar pada kelas-kelas yang aplikatif, dimana dia tidak hanya mendapatkan teori tapi juga melatih dirinya untuk berani mengemukakan dan mempertahankan gagasan dengan argumen yang logis.
Oryza menceritakan perjalanan studinya selama ini, “Sebenarnya saya termasuk angkatan lama ya jadi wisuda ini sebenarnya agak sedih karena sudah nggak bareng teman-teman karena saya ngambil dual degree program, jadi saya satu tahun disini di UGM, kemudian saya lanjut satu tahun di Melbourne terus baru nambah lagi satu semester karena harus menyelesaikan tesis disini jadi termasuk lama sebenarnya saya lulusnya, karena dual degree tadi seperti itu,” ujar Oryza dalam wawancara pada hari Selasa, 22 April 2025.
Mahasiswi yang mengaku suka belajar, tantangan, dan hal baru ini mengungkapkan alasannya memilih melanjutkan Studi S2 di UGM. “Sebenarnya alasan pertama dulu karena saya pengen linkage, saya nyari, saya pengen merasakan karena sebelumnya saya sekolah di Kedinasan, saya pengen merasakan Universitas Negeri di Indonesia, saya pengen belajar disitu tapi at the same time saya juga pengen ngerasain sekolah di luar seperti itu. Saya cari-cari program linkage yang pertautan sama luar negerinya Universitasnya tetap bagus. Soalnya biasanya kalau program kerja sama seperti itu Universitas di luarnya itu rankingnya bahkan mungkin lebih rendah daripada di Indonesia, kalau itu saya mikirnya buat apa kalau saya linkage tapi sama aja gitu. Jadi, saya pikir saya pilih UGM karena dia ada Melbourne, ada like Sydney, jadi UGM kerja samanya bagus-bagus seperti itu,” tambahnya.
Oryza merupakan peraih Beasiswa Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan dan saat ini bekerja di Kementrian Keuangan di salah satu direktorat. “Sebenarnya pekerjaan saya lebih kepada auditor seperti itu, jadi auditor memeriksa perusahaan-perusahaan untuk memastikan mereka sudah membayar kewajiban terhadap negara dengan benar,” cerita Oryza. Menjalani studi dan juga bekerja berhasil dia lakukan dengan baik. Dibalik pencapaian suksesnya tentunya terdapat support system yang membuat dia berhasil selama ini, dia menceritakan bahwa dari keluargalah yang paling utama.
Terakhir, Oryza menyampaikan bahwa semua harus bisa menjadi lebih dari dirinya, dan dia yakin bahwa Mahasiswa MM bisa mendapatkan pencapaian itu. Pesan dari Oryza bahwa “Kalau kamu menunda, itu akan ada hal-hal yang mungkin terlewat, jadi lebih baik kalau kamu ada something itu lebih baik dimulai dari awal, agar progresnya itu terlihat dan kalau ada sesuatu itu bisa diperbaiki dari awal.”
MBA FEB UGM mengucapkan selamat kepada Oryza Novianingtyas atas pencapaian terbaik dan kelulusannya! Semoga ini adalah langkah awal untuk menyongsong masa depan yang lebih cerah!.
Reporter: Fitrianti Rizqi Amalia
Editor : Ayu Aprilia